16 Khasiat Tanaman Cakar Ayam Untuk Kesehatan

Khasiat Cakar Ayam mungkin masih tidak umum bagi sebagian kalangan masyarakat. Namun jika dipelajari lebih lanjut, tanaman cakar ayam ini dipercaya bisa menyembuhkan berbagai jenis penyakit yang salah satunya ialah demam, radang, pembersih darah dan juga bersifat sebagai anti-kanker. Maka dari itu, untuk sekedar menambah wawasan mengenai tanaman obat, kali ini kami akan mencoba memberikan informasi yang terkait dengan kandungan dan kegunaan cakar ayam sebagai obat herbal dari alam.

16 Khasiat Tanaman Cakar Ayam Untuk Kesehatan

Cakar Ayam (Nama latin : Selaginella doederleinii hieron) adalah sejenis tanaman hias yang tergolong dalam klasifikasi keluarga Selaginellaceae. Habitat hidupnya bisa ditemukan didataran tinggi seperti pinggir jurang, tebing dan tempat teduh dipinggir-pinggir jalan daerah pegunungan yang bersuhu dingin. Beberapa nama lokal dari tanaman ini dikenal dengan cemara kipas gunung, cakar ayam, paku rane, usia, tai lantuan, menter, rumput solo, lingonai, sikili batu, shi shang be atau juang bai, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Terkait tanaman obat herbal :
* 16 Khasiat Buah Leunca Untuk Kesehatan Tubuh
* 17 Khasiat Tanaman Inggu Untuk Kesehatan
* 21 Khasiat Brotowali Untuk Kesehatan Dan Pengobatan

Ciri dan deskripsi bisa dikenali dengan melihat bentuk daun yang hampir sama dengan cakar ayam. Pohonnya kecil dengan ketingggian sekitar 35cm, daun memanjang dengan pinggir daun terlihat agak tajam. Dan untuk ciri lebih detail, mungkin cuplikan gambar yang sudah kami sediakan diatas bisa membantu.

Apa saja sih kandungan senyawa pada cakar ayam?
Dari beberapa sumber yang kami dapat, ditemukan senyawa berupa alkaloid, flavonoid, glikosida, phytosterol dan saponin. Dari kandungan inilah diperoleh fungsi yang cukup membantu dalam menjaga kesehatan tubuh kita. Penasaran? Yuk langsung simak saja ringkasan berikut!

16 Khasiat Tanaman Cakar Ayam Untuk Kesehatan :
  1. Bersifat anti-piretik yang ampuh untuk menurunkan panas atau demam.
  2. Bersifat hemostatik yang berguna untuk menghetikan pendarahan.
  3. Bersifat anti-kanker yang umumnya berfungsi sebagai penghambat pertumbuhan sel kanker dan tumor dalam tubuh.
  4. Bersifat anti-inflamasi yang berkemampuan untuk mencegah peradangan atau pembengkakan.
  5. Sebagai pembersih darah yang terkait dengan pencegahan jerawat dan penyakit kulit.
  6. Bersifat anti-racun yang berguna untuk menawarkan serta mengeluarkan racun dalam tubuh.
  7. Menjaga kesehatan ginjal yang juga berpengaruh dalam pencegahan Infeksi Saluran Kemih (ISK).
  8. Obat herbal untuk proses penyembuhan patah tulang.
  9. Meringankan gejala rematik dan nyeri pada persendian.
  10. Obat herbal untuk penyakit kulit seperti korengan dll.
  11. Mengatasi batuk dan sakit pada tenggorokan.
  12. Obat alami untuk radang amandel yang sudah akut.
  13. Mencegah pembusungan perut.
  14. Mengentikan diare atau mencret.
  15. Menyembuhkan wasir dan disentri.
  16. Mengatasi keputihan dan menghilangkan bau yang tidak sedap pada daerah kewanitaan.

Bagaimana resep dan cara menggunakan tanaman cakar ayam untuk obat?
  • Konsumsi : Siapkan beberapa gram cakar ayam kering kemudian direbus dengan air secukupnya. Saring dan bisa diminum secara rutin. Untuk keputihan bisa juga airnya digunakan untuk basuh.
  • Penggunaan luar : Haluskan tanaman cakar ayam yang sudah dicuci, kemudian gunakan sebagai obat tapal dengan cara menempelkan pada area kulit yang ingin diobati.
Baca juga : 20 Khasiat Cabe Jawa Untuk Kesehatan Dan Pengobatan

Demikianlah artikel singat mengenai 16 Khasiat Tanaman Cakar Ayam Untuk Kesehatan. Semoga apa yang kami tulis ini bisa membantu dan berguna bagi yang membutuhkan. Jangan lupa dishare ya..! Terima kasih!

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel