5 Khasiat Tepurang Atau Pupia Untuk Kesehatan

Khasiat Tepurang atau Buah Pupia mungkin boleh dibilang belum sangat umum pada kalangan masyarakat. Sebab buah ini sangat jarang didapat dan pertumbuhannya jarang ditemukan secara liar. Butuh budidaya khusus untuk mendapat hasil dari buah yang juga disebut buah surga ini. Karena kaya akan antioksidan alami, buah pupia terbilang cukup ampuh untuk menangkal radikal bebas serta menyembuhkan berbagai jenis penyakit. Seperti contohnya mengurangi jumlah pembuluh darah pada tumor, serta masih banyak lagi kebaikan yang akan kami rangkum pada postingan kali ini.

Khasiat Tepurang Atau Pupia Untuk Kesehatan

Tepurang / Pupia (Nama Latin : Momordica cochinchinensis L.) adalah tanaman merambat pengasil buah yang masih tergolong dalam keluarga Labu-labuan (Cucurbitaceae). Diduga berasal dari Asia Tenggara dan merupakan buah spesial bagi rakyat Vietnam dalam acara-acara tertentu. Di Indonesia, buah ini mempunyai banyak sekali panggilan lokal yang dikenal dengan Pakurebu, Teruah, Torobuk, serta mempunyai nama asing seperti Baby Jackfruit, Sweet Gourd, dan Spiny Bitter Groud.


Ciri dan deskripsi tanaman bisa diketahui dari batang merambat dan bisa ditemukan pada dataran rendah berkisar 1000m diatas permukaan laut. Daun berukuran sedang dengan sedikit bulu halus, dan buah bulat seukuran bula tenis berkulit gerigi. Mungkin boleh dibilang buah ini hampir menyerupai nangka dan peria. Namun daging buah berwarna merah yang begitu cerah. Rasa dari buah ini agak sedikit pahit dan bijinya hambar (tawar).

Apa saja sih kandungan gizi pada buah Pupia?
Jika kami rangkum dari berbagai sumber, ditemukan banyak Vitamin A, Betakaroten dan likopen. Dari senyawa alami inilah diperoleh Jutaan manfaat yang baik untuk tubuh.

5 Khasiat Tepurang Atau Pupia Untuk Kesehatan :
  1. Kaya antioksidan yang baik untuk menangkal radika bebas dan menjaga sistem daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit.
  2. Mencegah sel tumor dan kanker menjalar dalam tubuh.
  3. Melancarkan sistem percernaan yang terkait dengan pencegahan sembelit, wasir, disentri, dll.
  4. Mengurangi pembuluh darah pada tumor sehingga secara tidak langsung bisa menghambat pertumbuhan sel tersebut.
  5. Menjaga kesehatan mata dan mengembalikan kejernihan pandangan.
Sebenarnya masih banyak lagi manfaat yang bisa didapat dari kandungan Vitamin A dan juga Antioksidan dari buah Tepurang ini. Seperti halnya menjaga stamina dan kesehatan tubuh secara maksimal.


Demikianlah artikel singkat mengenai 5 Khasiat Tepurang Atau Pupia Untuk Kesehatan. Semoga bisa membantu dan berguna bagi yang membutuhkan!

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel